Gelar Doa Bersama Netizen Sambut HUT Humas Polri Ke-72

Gelar Doa Bersama Netizen Sambut HUT Humas Polri Ke-72

Menyambut peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Humas Polri ke-72 pada 30 Oktober 2023, Si Humas Polresta Sidoarjo menggelar doa bersama dengan netizen di Masjid Al Ikhlas, Kamis (26/10/2023).


Tujuan dilaksanakannya doa bersama ini, dapat meningkatkan nilai keimanan dan ketaqwaan anggota Polri, khususnya Si Humas Polresta Sidoarjo dalam menjalankan tugasnya kedepan. Terutama menghadapi tantangan perkembangan informasi dan era digital yang semakin pesat.


Selain itu, melalui doa bersama menggandeng netizen ini diharapkan memohon perlindungan Tuhan. Bahwa Polri dalam mengamankan Pemilu 2024 dapat berlangsung aman dan kondusif.


Salah satu upaya yang dilakukan Humas Polri, adalah mengajak serta mengimbau para peserta Pemilu, simpatisan dan tentunya masyarakat untuk bijak bersosial media. Baik itu menyebarluaskan informasi maupun dalam menerima informasi agar selalu hati-hati, tidak mudah percaya hoaks maupun ujaran kebencian.


Ps. Kasi Humas Polresta Sidoarjo Iptu Tri Novi Handono menjelaskan, doa bersama dengan netizen diadakan pihaknya dalam rangka memperingati HUT Humas Polri ke-72, agar kedepannya dalam melaksanakan tugas senantiasa diberi perlindungan Sang Kuasa guna semakin profesional, inovatif, objektif, dipercaya, dan partisipasi.


“Kami juga mengajak berbagai pihak, kali ini netizen Sidoarjo untuk bersama-sama siap mensukseskan Pemilu 2024 secara damai, tangkal hoaks dan mengimbau masyarakat sebagai pengguna sosial media yang bijak sehingga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif,” ujarnya.